Change Your Language

 

Manfaat Masker Apel, Wajah Segar Bebas Jerawat

0 komentar
Manfaat Masker Apel, Wajah Segar Bebas Jerawat
Jerawat adalah salah satu masalah utama yang kerap dihadapi oleh kalangan remaja. Hal tersebut kadang menjadi suatu hal yang begitu menjengkelkan. Hadirnya jerawat bikin penampilan gak pede. Apalagi bintik-bintik merah jerawat sangat tidak enak dipandang dan bikin wajah kusam. Namun tak usah khawatir ladies, ada banyak cara alami kok tuk mengusir hadirnya jerawat di wajah anda.


Salah satunya adalah dengan cara memanfaatkan masker apel. Apel adalah buah yang memiliki nutrisi baik bagi kecantikan wajah. Kandungan bahan alaminya membuat wajah selalu segar tanpa membuatnya kering. Kandungan asam dari buah ini dapat mengurangi peradangan pada jerawat. Tak hanya itu, kandungan vitamin C, vitamin A dan nutrisi lain yang terdapat dalam buah ini membuat kulit sehat dan cerah.

Nah, anda penasaran bagaimana cara membuat masker alami buah apel ini. Baiklah mari kita simak saja cara membuat Masker Apel berikut ini :

Bahan-bahan

  • 1 butir apel hijau, bijinya dibuang
  • 25gr lidah buaya, ambil dagingnya bersihkan terlebih dulu
  • 1 sendok makan perasan air lemon
Cara Membuat :
  1. Haluskan dengan cara diblender semua bahan menjadi satu. Tuang dalam sebuah wadah.
  2. Aplikasikan masker apel tersebut secara merata kepada wajah yang sudah dibersihkan terlebih dahulu. Hindari daerah mata dan mulut.
  3. Setelah itu diamkan selama kurang lebih 15 menit.
  4. Bilas menggunakan air dingin, tepuk-tepuk wajah dengan handuk halus.
Gunakan masker tomat ini secara rutin 2 kali seminggu. Rasakan hasilnya setelah pemakaian. Wajah akan tampak lebih cerah dan sehat.
Comments
0 Comments

0 komentar:

Post a Comment

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...

 

 
Copyright © 2013. Medica Farma - All Rights Reserved