Change Your Language

 

3 Mineral Yang Harus Di konsumsi Supaya Tidak Gampang Sakit

0 komentar

Tantangan dalam kehidupan, baik itu pekerjaan, pendidikan, dan masalah ekonomi yang kerap muncul sebagai bentuk permasalahan hidup bisa menjadi penyebab stres berkepanjangan.

Kondisi ini tentu menjadi ujian bagi kesehatan tubuh, mengingat daya tahan tubuh cenderung menurun saat berada dalam kondisi stres. Hasilnya, tubuh jadi gampang sakit dan tidak bisa menjalankan aktivitas secara optimal.

Selain membutuhkan vitamin dan istirahat cukup, tubuh juga membutuhkan mineral penting saat berada dalam kondisi stres. Berikut 3 di antaranya:

Kalsium

Kalsium secara luas telah diakui memiliki manfaat dalam tubuh Anda untuk membantu pertumbuhan dan juga menjaga tulang dan gigi agar tetap kuat. Selain itu, kalsium juga ternyata memiliki manfaat lain bagi tubuh yang tidak diketahui oleh banyak orang, seperti:
  •     Membantu perluasan otot dan pembuluh darah
  •     Membantu pembekuan darah
  •     Membantu sekresi hormon dan enzim
  •     Sebagai pengirim pesan melalui sistem saraf.
Tubuh Anda tidak dapat memproduksi kalsium sendiri. Untuk mendapatkannya, Anda harus memasukkan makanan berkalsium ke dalam daftar diet Anda. Pastikan Anda mengonsumsi cukup kalsium, jika asupan kalsium Anda tidak tercukupi, maka tubuh Anda mengambil cadangan kalsium dari tulang dan gigi. Seiring waktu, kekurangan kalsium membuat tulang anda rapuh, keropos, mudah patah, dan bahkan Anda terancam kondisi serius yang dikenal sebagai osteoporosis.

Beberapa sumber kalsium yang bisa Anda konsumsi adalah, susu, keju, yogurt, sayuran berdaun hijau, jenis ikan tertentu, termasuk salmon dan sarden, kedelai dan olahannya dan masih banyak lagi. Anda juga bisa mendapatkan kalsium dari suplementasi kalsium yang banyak beredar di pasaran.

Magnesium

Magnesium sangat penting untuk kesehatan jantung Anda. Kebutuhan tubuh Anda untuk magnesium jauh lebih banyak daripada kalsium. Hebatnya, tubuh Anda menggunakan magnesium untuk lebih dari 300 reaksi biokimia! Mineral ajaib ini bermanfaat untuk:
  •     Membantu mengontrol kontraksi dan relaksasi otot jantung dan otot lainnya
  •     Mempertahankan fungsi saraf normal, dan mengatur kadar gula darah
  •     Membantu tubuh Anda memproduksi protein dan energi
  •     Mempertahankan tulang yang kuat dan untuk sistem kekebalan tubuh yang sehat.
Salah satu cara terbaik untuk mendapatkan asupan magnesium yang cukup adalah dengan mengonsumsi sayuran terutama yang berwarna hijau tua, seperti bayam. Sumber magnesium lainnya termasuk almond, kacang mete, dan kedelai.

Kalium

Seperti halnya kalsium dan magnesium, kalium telah terbukti dapat membantu melawan tekanan darah tinggi. Kalium diklasifikasikan sebagai elektrolit ketika sudah berada di dalam tubuh. Kalium membantu tubuh Anda melakukan proses metabolisme. Fungsi kalium antara lain:
  •     Membantu menciptakan protein dan memecah karbohidrat dalam tubuh anda
  •     Membantu pembangunan dan pertumbuhan otot tubuh yang tepat
  •     Membantu mengatur keasaman darah Anda
  •     Berperan penting dengan fungsi setiap jaringan, sel tunggal, dan organ di seluruh tubuh Anda.
Kalium dapat ditemukan dari hampir semua jenis daging, seperti daging ayam dan beberapa jenis ikan seperti salmon, cod, dan sarden.

Bagi Anda yang vegetarian, sayuran juga merupakan sumber kalium yang baik termasuk brokoli, kacang polong, tomat, kentang, ubi jalar, dan kedelai. Beberapa buah-buahan juga mengandung kalium, antara lain: jeruk, melon, pisang, kiwi, plum, dan aprikot.

Mineral merupakan nutrisi yang sangat penting bagi tubuh untuk memaksimalkan fungsi dan daya tahan tubuh. Oleh karena itu, pastikan 3 mineral penting di atas selalu ada dalam menu makan Anda. Salam sehat.
Comments
0 Comments

0 komentar:

Post a Comment

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...

 

 
Copyright © 2013. Medica Farma - All Rights Reserved