Tubuh kita memiliki suhu tubuh yang labil dan cenderung berbeda-beda, namun pada umumnya suhu panas tubuh manusia itu antara 36-38 derajat celsius. Apabila melebihi batas tersebut bisa dipastikan kondisi badan anda sedang terganggu. Bisa jadi anda terkena demam, meriang, dan sebagainya. Solusinya adalah dengan meminum obat penurun panas yang sudah banyak tersedia di toko-toko obat.
Namun tahukah anda, selain menggunakan obat beberapa makanan tertentu juga terbukti mampu menurunkan suhu tubuh yang sedang panas. Nah apabila anda sedang mengalami hal ini, cobalah konsumsi makanan-makanan berikut ini :
1. Semangka
Semangka adalah salah satu buah yang kaya akan kandungan air persentase kadar airnya hampir 85 persen. Selain baik untuk mengatasi dehidrasi, buah berwarna merah ini juga mampu membantu menurunkan panas tubuh.
2. Melon
Selain buah semangka, melon juga merupakan salah satu buah yang dapat menurunkan suhu tubuh yang pana. Buah yang rasanya segar ini mengandung mikronutrisi karotenoid yang berfungsi menormalkan kembali suhu tubuh yang panas.
3. Air kelapa muda
Air kelapa muda sangat nikmat di minum di siang hari karena bisa memberikan kesegaran bagi tubuh. Ini dikarenakan karena air kelapa muda mengandung banyak mineral dan mampu mengganti ion tubuh yang hilang. Khasiat lain dari air kelapa muda salah satunya adalah sebagai penurun panas tubuh.
4. Mentimun
Mentimun merupakan salah satu jenis sayuran yang biasanya digunakan oleh para ibu rumah tangga sebagai pelengkap lalap. Selain itu mentimun juga dipercaya mampu menurunkan panas tubuh dan mengurangi dehidrasi.
5. Susu Dingin
Selain itu meminum susu yang sudah dingin juga dapat menurunkan panas tubuh. Diminum dengan menambahkan beberapa sendok madu sebagai zat antioksidan alami melawan penyakit.
Nah demikian tadi beberapa Makanan yang Dapat Menurunkan Panas Tubuh. Semoga artikel ini bisa bermanfaat ya.